Rabu, 27 Juli 2016

Spesifikasi Toyota Calya, kelebihan dan kekurangan

Spesifikasi Toyota Calya, kelebihan dan kekurangan

Seperti diketahui pecinta otomotif bahwa sebentar lagi Toyota bakal mengeluarkan mobil murah ke dua setelah Agya, mobil murah ini bernama Toyota Calya atau Astra Toyota Calya. Toyota Calya ini keseluruhannya dibuat di Indonesia dengan komponen lokal diatas 80 % dan dirancang serta dibuat oleh anak bangsa sendiri sehingga Calya bisa masuk mobil LCGC yang harganya disubsidi (potongan pajak) oleh pemerintah.
Spesifikasi Toyota Calya
Nah lantas bagaimana kemampuan mesin LCGC 7 penumpang dari Toyota dan Daihatsu ini? apakah nantinya lantas mesinnya sama dengan Agya atau Ayla yang memakai mesin 1000 cc dengan 3 silinder? usut punya usut ternyata tidak sob.
Calya ini bakal memakai mesin seperti Etios Valco yakni mesin dengan kode 3NR-FE yang berkapasitas 1197 atau biasa disebut 1200 cc dan memakai 4 silinder 16 valve, sementara teknologinya adalah dual VVT-i. Mesin ini mampu mengeluarkan tenaga maksimum sampai 80 Hp dan torsi maksimalnya 104 nm pada putaran mesin 3100 Rpm. Cukup asyik ya torsi maksimum bisa keluar di putaran tidak terlalu tinggi yakni 3100 Rpm.
Konsumsi BBM Toyota Calya seharusnya bisa mencapai 1:20 karena syarat untuk menjadi mobil LCGC yang mendapatkan potongan pajak adalah konsumsi BBM adalah 1:20 artinya 1 liter BBM bisa untuk perjalanan 20 Km. jadi pecinta otomotif jangan khawatir boros, akalu mobil LCGC berarti dijamin irit seperti Agya, Ayla, Karimun Wagon R, Brio Satya, Datsun Go+ dan lain-lain yang kesemuanya sudah di tes mampu menempuh lebih dari 20 km untuk 1 liter BBMnya meskipun rute bebas hambatan.
Bahan bakar yang dipakai Toyota Calya ini adalah pertamax sob, jadi jangan berharap diisi premium ya karena secara aturan mobil ini berbahan bakar pertamax. Diisi premium bisa akan tetapi tenaganya akan berkurang dan katanya sih kalau mobil LCGC di isi premium garansinya bisa hilang? kurang tahu deh masalah garansi masih simpang siur. Akan tetapi pastinya mobil yang di set dengan BBM Pertamax maka frekwensi dentumen silinder juga memakai standar pertamax, jika diisi premium maka mesin sering loss energy atau kekurangan tenaga atau bahkan bisa batuk-batunk karena timing pembakaran mesin berbeda dengan timing pembakaran bahan bakar :-)
Harga Calya
Untuk harganya banyak yang memperkirakan mobil ini akan dijual antara 120 (varian termurah) sampai 150 jutaan (varian termahal) on road DKI Jakarta, atau tengah-tengah Agya dan Avanza. cukup lumayan lah kalau 120-150 jutaan bisa naik mobil 7 penumpang, akan tetapi jika melihat kemampuan mesin mobil ini sebenarnya masih kalah dengan LCGC Honda Brio Satya yang bertenaga sampai 88 Hp, tapi no problem lah
Untuk sistem transmisi Toyota Calya memakai transmisi manual 5 percepatan, mungkin kedepannya bakal dibuatkan versi maticnya... sama persis dengan awal keluarnya Agya dulu yang tersedia hanya versi manual kemudian keluar lagi versi matic.
Kapan Calya dijual?
Kapankah Toyota Calya akan dijual? Toyota Calya adalah mobil kembar dengan Daihatsu, Daihatsu sendiri juga mengeluarkan mobil serupa yang diberi nama Astra Daihatsu Sigra. Daihatsu Sigra sendiri harganya malah lebih murah yakni 100 jutaan karena tersedia varian dengan mesin yang lebih kecil. baca; harga dan varian daihatsu sigra
Saat ini Toyota Calya sudah beredar gambarnya, sudah di uji coba yang berarti sudah ada yang selesai dibuat meskipun belum produksi massal. Toyota Calya ini secara resmi akan diperkenalkan ke publik Bulan Agustus 2016 (pada acara GIIAS 2016). Kemungkinan saat diperkenalkan Toyota Calya sudah bisa langsung dipesan
mobil LCGC yang irit dan harga murah (datsun Go, wagon R, Agya, Ayla, Brio Stya)
Menurut beberapa sales Toyota Auto 2000 mereka membenarkan bahwa tahun 2017 mobil ini bakal dijual atau bahkan bisa lebih cepat, yakni sekitar akhir 2016.
Kelebihan dan Kekurangan
Kelebihan mobil ini antara lain:
1. Harga murah
2. Mesin irit BBM
3. Sparepart dan service tersedia luas
4. Harga stabil
Sementara kekurangannya:
1. Harus memakai pertamax
2. Kemampuan mesin yang kami rasa kurang joss untuk 7 orang penumpang
3. biasanya untuk mobil LCGC memang material yang dipakai tidak sebaik mobil non LCGC mesalnya material dashboard, AC, sistem suspensi, dll
Mobil ini diperuntukkan bagi masyarakat menengah ke bawah yang sangat sensitif terhadap harga dan digunakan untuk mengangkut keluarga besar

Spesifikasi dan Harga Mobil Honda Jazz RS Terbaru 2016

Spesifikasi dan Harga Mobil Honda Jazz RS Terbaru 2016

Spesifikasi dan Harga Mobil Honda Jazz RS Terbaru 2016 - Pada awal kelahirannya tahun 2004 laluHonda Jazz merupakan mobil berjeniscity car yang sangat fenomenal di pasar otomotif Indonesia. Bagaimana tidak, penjualan mobil ini sangat laku seperti kacang goreng pada waktu itu, karena mobil Honda Jazz ini merupakan city carpertama yang hadir di Indonesia. Seiring berjalannya waktu setiap tahunnya Honda selalu menyempurnakan setiap produk terbaru mereka dengan berbagai inovasi teknologi dan desain yang futuristik. Mulai tahun 2006 Honda Jazz RS muncul sebagai tipe tertinggi dari semua tipe Honda Jazz lainnya dengan konsep sporty yang diusungnya. Kemudian di bulan Juni tahun 2014 kemarin Honda mengubah tampilan All New Honda Jazz terbarunya menjadi sebuah mobil sedan berjenis hatchback yang tampil lebih modern, fresh dan sportyMobil ini termasuk jenis hatchback terlaris di Indonesia dengan angka penjualan pada tahun 2014 sebesar 22.329 unit dan penyumbang terbesar ketiga dari seluruh penjualan mobil Honda di tahun yang sama.



Honda selalu mampu memberikan ekspektasi yang melebihi harapan para konsumennya dan ini merupakan komitmen yang selalu dipegang Honda. Setiap produk Honda selalu ditunggu dan diburu saat kemunculannya, termasuk Honda Jazz RS ini. Honda selalu menjadi pionir dalam menciptakan produk yang sesuai dengan keinginan masyarakat, sebagaimana halnya Honda Jazz ini yang mendorong lahirnya Suzuki Swift dan Toyota Yaris sebagai pesaingnya di pasar mobil city car. All New Honda Jazz RS hadir sebagai varian teratas dengan sejumlah fitur dan aksesoris yang membuat mobil ini semakin mewah, sporty dan elegan. Sepertinya para pencinta mobil hatchback di tanah air akan langsung jatuh hati ketika melihat penampilan Honda Jazz terbaru ini. Lalu seperti apakah penampilan dan spesifikasi lengkapnya? mari kita bahas di paragraf berikutnya.


Spesifikasi All New Honda Jazz RS

Mari kita mulai dari bagian mesin, mobil ini  masih menggunakan mesin Honda Jazz generasi sebelumnya dengan kapasitas 1,5L SOHC dengan 4 silinder 16 valve iVTEC+DBW (Drive By Wire). Tenaga yang dihasilkan dari mesin ini lumayan cukup besar yaitu sebesar 120 hp pada putaran mesin 6600 RPM, dengan torsi maksimal yang dicapai sebesar 148 Nm pada putaran 4800 RPM. Akselerasinya cukup responsif, terlihat dari waktu yang dibutuhkan untuk mencapai kecepatan 0-100 km/jam yang hanya 11 detik. Mobil ini juga semakin irit dengan penerapan fitur-fitur baru yang ditanamkan seperti fitur cruise control dan eco assist, yaitu sebuah sistem elektronik komputer yang dapat mengatur kecepatan mobil yang diinginkan secara konstan dan menganalisa perilaku berkendara dari pengemudinya. Konsumsi BBM Honda Jazz RS bisa mencapai 20km/L pada kecepatan stabil di jalan tol. 

Sistem transmisinya tersedia dalam dua pilihan yaitu manual dengan 6 tingkat percepatan dan otomatis (CVT) dengan teknologi Earth Dream Technology. Teknologi ini membuat mesin mobil Honda Jazz RS menjadi lebih responsif dan bertenaga disaat mesin dipacu pada putaran tinggi maupun rendah. Sistem kemudinya menggunakan Rack & Pision with (Electric Power Steering) yang membuat mobil lebih stabil dan mudah dikendalikan. Untuk kestabilan dan kenyamanan dalam berkendara Honda menempelkan MacPherson Strutpada suspensi depan All New Honda Jazz RS dan  H-Shape Torsion Beam pada suspensi belakangya.



Dari sisi eksterior mobil ini mengalami perubahan yang cukup signifikan dari generasi honda jazz sebelumnya. Dimensinya memiliki ukuran yang lebih besar dari Honda Jazz RS keluaran pertama, dengan panjang 3965 mm, lebar 1694 mm dan tinggi 1524 mm memberikan keleluasaan ruang kabin dan bagasi yang lega dibandingkan dengan para pesaingnya. Desain bodi barunya sangat terlihat memiliki tingkat aerodinamis yang tinggi, gari-garis silhuet tubuhnya yang melengkung dan tajam membuat All New Honda Jazz RS ini tampak gagah. Grile depan berwarna Glossy Black with Dark Chrome Plating tampak mewah dan elegan dengan penambahan emblem RS yang dibuat menyatu dengan lampu utamanya yang menggunakan LED proyektor hemat energi, lampu ini mempunyai tingkat pencahayaan yang tinggi dan terfokus begitu juga lampu kabutnya menggunakan sistem LED position light. 

Tongkrongan sporty juga semakin kental dengan  penambahan spoiler belakang yang dibubuhi LED High Mount Stop lamp dan lubang udara pada bagian bemper belakangnya. Lampu belakang mobil ini juga sangat berbeda dengan tipe sebelumnya, bentuknya sangat mewah dengan tambahan reflektor yang menyatu di kedua bagian sisi kaca belakanynya. Kemewahan bagian belakanng ini semakin jelas terlihat dengan adanya rear lecense garnish berwarna dark chrome yang terpasang tepat dibwah kaca belakang. Di bagian velg mobil ini menggunakan alloy wheel berukuran 16 inchi dengan bentuk yang menawan dan sporty.


Memasuki bagian interior Honda Jazz RS terbaru ini, anda akan disuguhkan dengan sebuah kabin yang sangat nyaman dan futuristik. Balutan kulit pada bagian stir dan tuas perseneling yang serasi dengan dashboard semakin menambah kemewahan isi ruangan. Pengemudi bisa lebih nyaman dengan ketinggian jok yang bisa diatur. Informasi keadaan mesin dan mobil dihadirkan dalam bentuk Multi Information LCD Display, beberapa panel indikator tersedia untuk menjalankan fitur-fitur canggihnya seperti One Push Ignition System yang merupakan tombol untuk menghidupkan mesin sebagai pengganti kunci kontak, Cruise Control yakni sebuah sistem elektronik yang akan bekerja untuk mengatur kecepatan mobil supaya konstan atau stabil pada tingkat kecepatan tertentu yang kita inginkan, setelah mencapai kecepatan yang diinginkan kita tinggal menekan tombol ini, sehingga mobil akan tetap melaju dengan kecepatan tersebut dan kita bisa melepas kaki kita pada pedal gas. 

Satu lagi fitur yang diterapkan pada mobil ini yaitu fitur eco assist yang berfungsi untuk memberikan informasi perilaku berkendara sang pengemudi untuk efisiensi penggunaan bahan bakar, jika pengemudi berkendara secara efisien maka lampu indikator eco assist berwarna hijau akan menyala, dan jika berwarna merah maka sebaliknya. Melengkapi kenyamanan di dalam kabin Honda memberikan sarana hiburan berupa sistem audio video dengan monitor LED berukuran 6.1 inchi berlayar sentuh, yang bisa digunakan dalam beberapa mode seperti AM/FM radio, CD/ DVD/MP3/WMA, USB port dan Aux Input. Juga bisa terkoneksi dengan aplikasi iPhone khusus untuk iPhone 4 dan 4S. Fitur baru juga hadir untuk mengontrol sistem audio yang dipasang pada lingkar kemudi (Audio Steering Switch) sehingga tangan anda tidak perlu beralih dari stir untuk mengatur audio sistem yang anda inginkan.

Honda sangat memperhatikan tingkat keamanan dan keselamatan pada setiap produknya, termasuk untuk mobil hatchback kelas menengah ini. Struktur rangka bodi All New Jazz RS ini dibuat dengan teknologi  G-CON+ACE yang bisa menyerap dan mengalirkan energi ketika terjadi benturan. Selain itu fitur Side Impact Beam dan Predestrian Protection akan melindungi para penumpangnya dari benturan yang berasal dari bagian samping. Untuk mendapatkan pengereman yang solid, Honda menerapkan sistem pengereman ABS+EBD pada mobil ini. Kelengkapan seperti Dual SRS Airbag dan sabuk pengaman bagi para penumpangnya merupakan standar keselamatan yang wajib ada di mobil ini. Honda Jazz RS memiliki tipe kunci Smart Key yaitu sebuah sistem kunci elektronik pintar yang memudahkan pemilik untuk memasuki mobilnya, beda dengan tipe lainnya  yang hanya menggunakan wave key.

Harga Honda Jazz RS Terbaru 2016

Setelah kita membahas mengenai spesifikasi All New Honda Jazz RS tak lengkap rasanya bila kita tidak mengetahui harga Honda Jazz RS ini. Hadir sebagai varian tertinggi dengan model yang stylish, sporty dan futuristik serta beberapa fitur canggih yang terpasang di dalamnya membuat mobil ini dibandrol dengan harga yang cukup tinggi dari tipe-tipe lainnya. Untuk mengetahui perbandingan harga mobil Honda Jazz RS terbaru 2016 dengan tipe-tipe lainnya kami sajikan dalam sebuah tabel di bawah ini. 

Daftar Harga All New Honda Jazz
No.
Model
Harga
1.
New Jazz A Manual
Rp. 206.000.000
2.
New Jazz S Manual
Rp. 224.000.000
3.
New Jazz S CVT
Rp. 234.000.000
4.
New Jazz RS Manual
Rp. 246.000.000
5.
New Jazz RS CVT
Rp. 256.000.000
6.
All New Jazz RS CVT Limited Edition
Rp. 261.000.000

Sebagai catatan harga diatas merupakan harga yang berlaku untuk daerah Jakarta dalam kondisi On The Road, Honda juga memberikan tambahan harga sebesar Rp 1.500.000,- dari harga OTR untuk Honda Jazz dengan warna-warna khusus selain Rallye Red. Informasi harga diatas sekaligus mengakhiri ulasan kami mengenaispesifikasi dan harga mobil Honda Jazz RS terbaru 2016, semoga artikel ini bermanfaat terutama bagi anda yang sedang mencari tahu informasi ini dan berniat akan membelinya dalam waktu dekat. Untuk produk mobil Honda terbaru lainnya anda juga bisa membacanya di blog ini.


BMW 318i Spesifikasi, Harga dan Perawatan

BMW 318i Spesifikasi, Harga dan Perawatan

www.mobilku.org - BMW 318i merupakan jenis mobil sedan dari BMW yang dikeluarkan antara tahun 1991 sampai tahun 2005, mobil ini sangat digemari karena body mobil yang cukup manis dan performa mobil yang bagus. Sampai saat ini BMW 318i tetap banyak dicari terutama untuk keluaran tahun 1999 sampai tahun 2005 atau dikenal dengan BMW 318i E46, kita akan bahas keunggulannya nanti.

BMW 318i sebenarnya dikenal dalam dua generasi, generasi pertama dikeluarkan tahun 1991 sampai tahun 1998. BMW ini memakai mesin dengan kode E36 memiliki kapasitas silinder 1800 cc, meskipun pada tampilan eksterior dan interior sering terjadi perubahan dalam rentang waktu 1991 sampai 1998 akan tetapi pada bagian mesin mobil ini tidak mengalami perubahan yang berarti,
BMW 318i generasi ke dua diproduksi tahun 1998 sampai tahun 2005, mobil inilah yang sangat digemari hingga kini. Memakai mesin 2000 cc sangat bertenaga dapat mencapai kecepatan 100 km/jam dalam waktu 9,6 detik atau dengan kata lain mobil ini memiliki akselerasi yang sangat baik, sebagai perbandingan mobil SUV seperti Strada - Hilux - D Max mampu mencapai kecepatan 100 km/ jam dalam waktu 16 sampai 18 detik. Kelebihan lain dari BMW 318i adalah sangat nyaman dikendarai memiliki stabilitas pengendalian (sistem kemudi) yang sangat baik dan kualitas peredam suara yang sangat baik sehingga dalam kabin akan terasa sunyi (suara konsumen)
KELEBIHAN BMW 318i 
Keunggulan BMW 318i keluaran 1999 sampai 2005 secara rinci adalah:
* Memiliki Performa Mesin yang sangat baik
* Memiliki Desain Eksterior yang enak dilihat, terkesan gagah atau garang
* Ruangan dalam kabin terasa longgar karena desain eksterior mobil ini tergolong besar untuk ukuran mobil sedan
* Memiliki Peredam Suara yang sangat baik, dalam kabin akan terasa hening (tidak berisik)
* Memiliki suspensi yang sangat baik, BMW 318i suspensinya sangat halus akan tetapi mobil ini tidak limbung jika digunakan menikung pada kecepatan tinggi (hal ini dikatakan memiliki suspensi yang baik atau sangat stabil).
* Harga beli mobil yang tidak terlalu mahal, harga mobil ini antara 100 juta sampai 170 juta rupiah, Harga BMW 318i tahun 1999 sekitar 100 juta, sedangkan tahun 2005 sekitar 170 juta rupiah.
* Image mobil yang sangat baik, jadi jangan heran jika memiliki mobil ini sering diminta orang untuk dipinjam pada acara-acara tertentu (pengalaman pengguna)
* Sistem pengereman mobil yang sudah menggunakan ABS (jangan kuatir selip)
KEKURANGAN BMW 318i
Selain memiliki kelebihan BMW 318i E46 juga memiliki beberapa catatan yang harus diperhatikan atau kekurangan (bahasa kasar) yakni:
* Hanya memiliki 1 air bag saja, sedangkan kursi yang lain hanya dilengkapi sabuk pengaman. pada mobil-mobil terkini Air Bags tidak hanya satu bisa 2 atau 4 airbag. (menurut penulis 1 Air bag sudah cukup karena mobil ini memiliki moncong yang panjang jadi relatif lebih aman)
Seat belt pada mobil ini perlu di cek fungsinya, mengingat beberapa mobil BMW 318i memiliki masalah pada fungsi seat belt yang kurang maksimal karena tidak pernah di cek
* Power Window perlu dibenahi ketika anda memiliki mobil ini, beberapa kasus mobil ini bermasalah pada power windownya (karena tidak dirawat)
* Karet Body BMW 318 i jika retak / pecah-pecah bisa anda ganti atau dilakukan penyemprotan menggunakan silikon ruber.
* Standart mobil ini tidak memiliki Fog Lamp (lampu kabut), saat ini fitur lampu kabut menjadi aksesoris wajib bagi mobil, akan tetapi ini bisa ditambahkan.
* Keluhan mobil ini adalah pada Evaporator AC setiap 5 tahun perlu di perbaiki, gejala kurang optimalnya kerja AC adalah tidak dinginnya AC dan mengeluarkan suara mendesis segera ganti filternya atau diperbaiki.
* Terkenal dengan perawatan tinggi, padahal sebenarnya tidak. mengapa? karena sparepart mobil ini berbeda dengan mobil jepang yang mudah rusak, meskipun sparepart lebih mahal akan tetapi umur dari spare part lebih lama jadi bisa dikatakan tidak mahal.
TIPS PERAWATAN MOBIL BMW 318i
Bengkel-bengkel resmi BMW sekarang sudah banyak bahkan di tiap kota sudah ada, akan tetapi yang menjadi permasalahan adalah biaya service pada bengkel remi yang tergolong mahal. Tersebarnya Bengkel resmi BMW memberikan keuntungan pada kita yakni spare part tersedia, jadi kita bisa membeli sparepart pada bengkel resmi tersebut akan tetapi mobil kita serviskan pada bengkel mobil biasa (tidak perlu ke service resmi). Carilah bengkel-bengkel khusus yang biasa menangani mobil-mobil eropa atau cari teknisi yang ahli dalam service mobil atau cari bengkel yang memiliki reputasi yang cukup bagus, cobalah berkenalan dengan mereka. Jika ada permasalahan mobil, anda bisa bisa ke tempat (bengkel) tersebut, jika membutuhkan penggantian spare part anda bisa pergi ke bengkel resmi untuk membeli sparepart yang dibutuhkan lalu dipasang pada bengkel/ teknisi kenalan anda tersebut. (pengalaman pengguna teknik ini dapat menekan biaya service mobil) hehehe...
SPESIFIKASI BMW 318i
Dimensi
Panjang : 4471 mm
Lebar : 1739 mm
Tinggi : 1415 mm
Mesin
Kapasitas Silinder : 1995 cc (2000 cc)
Jumlah Silinder : 4
Teknologi Mesin : SOHC
Daya Maksimum : 105 kw pada 6000 rpm
Torsi Maksimum : 200 Nm pada 3750 rpm
Kecepatan Maksimum : 214 Km / Jam
Akselerasi : 9,6 detik
Konsumsi Bahan Bakar (rata-rata) : 1 : 9
Sistem Input Bahan Bakar : Injeksi EFI
Transmisi : Manual atau Otomatis
Fitur
AC otomatis
Climate Control
Lampu kabut (optional)
Elektirk windows / power window
Sistem Audio
Cruise Control
Velg alloy
Engine Immobiliser
Bluetooth sistem support
Harga BMW 318i
Harga mobil BMW 318i E46 (generasi 2) yang dikeluarkan tahun 1999 sampai 2005 berkisar antara 100 juta sampai 170 juta rupiah, tergantung kondisi mobil dan tahun. berikut ini rincian perkiraan harga BMW 318i :
BMW 318i E46 tahun 1999 : 105 Juta rupiah
BMW 318i E46 tahun 2000 : 115 Juta rupiah
BMW 318i E46 tahun 2001 : 125 Juta rupiah
BMW 318i E46 tahun 2002 : 140 Juta rupiah
BMW 318i E46 tahun 2003 : 150 Juta rupiah
BMW 318i E46 tahun 2004 : 160 Juta rupiah
BMW 318i E46 tahun 2005 : 170 Juta rupiah